Perjanjian Kerjasama DPLK bank bjb (bjb siap) dengan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Madani
Selasa, 07 Oktober 2025 | Berita
Pada tgl 30 April 2025 , telah dilaksanakannya kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Madani Kota Serang dengan bjb Kantor Cabang Khusus Banten terkait Pemanfaatan Layanan Program Pensiun Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK). Dengan hadirnya layanan DPLK bank bjb, bertujuan untuk memberikan kesejahteraan di masa purna tugas bagi pegawai di lingkungan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Madani Kota Serang. bjb Siap menjadi solusi perencanaan keuangan semua pegawai karena adanya kesinambungan penghasilan di masa yang akan datang, tidak hanya bagi peserta tapi juga untuk keluarga dan ahli waris peserta. Yuk sobat tunggu apalagi, rencanakan masa depanmu mulai hari ini. bjb siap Untuk Masa Depanmu